Cara Menulis Daftar Pustaka
daftar pustaka |
Pengertian Daftar Pustaka
Daftar pustaka merupakan daftar yang berisi
semua buku atau tulisan ilmiah yang menjadi rujukan dalam melakukan penelitian.
Manfaat dari Penulisan Daftar Pustaka
memenuhi
etika penulisan;
bentuk
ucapan terima kasih penulis kepada penyumbang data penelitian;
sebagai
pendukung ide seorang penulis;
petunjuk
untuk melacak kebenaran data yang diambil; dan
referensi
silang, yaitu menunjukkan pada halaman atau bagian data tersebut dituliskan.
Cara Menulis Daftar Pustaka
Nama Penulis
Dalam
menulis nama penulis buku, maka nama penulis buku tersebut dibalik.
Contoh:
Hadi
Setiadi → ditulis menjadi Setiadi, Hadi
Kalau penulis bukunya lebih dari satu bagaimana?
Ada
beberapa hal yang perlu kalian ingat jika penulisnya terdiri dari dua atau tiga
orang, penulis pertama namanya ditulis dibalik, tetapi penulis kedua dan ketiga
namanya tidak perlu dibalik. Jika penulisnya lebih dari tiga, maka nama penulis
pertama tetap dibalik, kemudian ditambahkan singkatan dkk atau et.all.
Contoh:
Hadi
Setiadi dan Iwan Sasmito → ditulis menjadi Setiadi, Hadi dan Iwan Sasmito
Hadi
Setiadi, Iwan Sasmito, Fahri Abdillah, Seno Aji, Rabia Edra → ditulis menjadi
Setiadi, Hadi dkk atau Setiadi, Hadi et.all
Kalau
ada beberapa buku tapi ditulis oleh seorang pengarang yang sama, maka nama
pengarang cukup ditulis sekali pada buku yang disebut pertama. Selanjutnya,
cukup dibuat garis sepanjang 10 ketukan dan diakhiri dengan tanda titik.
Contoh:
Setiadi,
Hadi.
__________
.
__________
.
Tanda
garis tersebut menyatakan bahwa penulisnya sama yakni Hadi Setiadi.
Tahun Terbit
Tahun
dalam penulisan daftar pustaka ditulis setelah nama penulis buku dan diakhiri
tanda titik (.)
Contoh:
Setiadi,
Hadi. 2017.
Judul Buku
Judul
buku ditempatkan sesudah tahun terbit dengan dicetak miring atau diberi garis
bawah.
Contoh:
Setiadi,
Hadi. 2017. Cerdas Belajar Bahasa Indonesia.
Kota Penerbit
Kota
penerbit ditulis setelah judul buku dan diakhiri tanda titik dua (:).
Contoh
Setiadi,
Hadi. 2017. Cerdas Belajar Bahasa Indonesia. Jakarta:
Nama Penerbit
Penerbit
merupakan PT atau CV buku tersebut diterbitkan. Ditulis setelah kota penerbit
dan diakhiri tanda titik (.).
Contoh:
Setiadi,
Hadi. 2017. Cerdas Belajar Bahasa Indonesia. Jakarta: PT. ECP Tulis
Indo.
Menulis Daftar
Pustaka yang Bersumber dari Daring
Nama
Pengarang/Penulis
Penulisan nama pengarang sama seperti aturan penulisan nama
pada daftar pustaka biasa, yaitu nama depan ditulis di belakang.
Tahun
Tahun penulisan yang tercantum di situs tersebut.
Judul
Judul tulisan ditulis dengan huruf miring.
Waktu,
Tanggal, bulan dan tahun Akses
yaitu tanggal, bulan dan tahun ketika kita mengakses situs
tersebut)
Alamat
situs atau blog
Alamatnya harus berupa URL (Uniform Resource Locator). URL
bisa juga disebut alamat panjangnya website, Contohnya seperti ini:
http://id.wikipedia.org/wiki/URL
Contoh:
Aini,
Ratu. 2001. Cara Menulis Inspiratif.
Dikutip pada 1 Januari 2019:
http://caramenulisbuku.com/menulis-inspiratif.html.
Komentar
Posting Komentar