MUI Tegas Menolak Miss World 2013
Diposting Kamis, 27-06-2013 | 23:33:22 WIB
SOLO, muslimdaily.net -
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) pusat bidang luar negeri KH
Muhyidin Junaedi mengatakan bahwa MUI dengan tegas menolak acara kontes
kecantikan yang bernama Miss World 2013 yang akan digelar pada bulan September mendatang. Meski dikabarkan tidak akan ada kontes bikini pada final Miss World
2013 di Bogor tersebut. Namun, MUI dengan tegas tetap menolak
pelaksanaan pemilihan ratu sejagat itu karena kontes syahwat ini akan
merusak generasi muda bangsa.“Beberapa waktu yang lalu MUI menyurati kepada pemerintah. Ke menteri luar negeri, ke menteri dalam negeri, ke menteri pariwisata. Kita menolak akan diadakannya (pemilihan) ratu kecantikan jagat raya di Indonesia," urainya.
Menurut KH Muhyidin, ajang Miss World harus ditolak karena merusak moral bangsa Indonesia. Karena acara tersebut adalah salah satu cara untuk menyebarkan cara hidup orang Eropa yang telah bosan dengan pernikahan antara lawan jenis dan malah memilih untuk menikah dengan sesama jenis atau latah disebut dengan lesbian.
“Di Eropa itu orang-orang sudah bosen. Hubungan suami istri bosan. Laki-laki perempuan bosan. Akhirnya hubungan laki-laki dengan laki-laki. Naudzubillah!. Perempuan kawin dengan perempuan boleh. Gay, lesbian di Amerika boleh. Ada undang-undang yang melindungi mereka. Jangan tanya, jangan cerita kalau saya lesbian, Naudzubillah!,” tutupnya saat memberikan tausyiah singkat di hadapan jamaah pengajian umum Ahad pagi Majlis Tafsir Al-Qur’an (MTA) di gedung pusat MTA, Jalan Ronggowarsito 111A, Surakarta, Ahad (23/06). [Abdul Wahid]
Sumber :
http://muslimdaily.net/berita/lokal/mui-tegas-menolak-miss-world-2013.html#.UoRafvs57IU
Komentar
Posting Komentar